Hai PalComSter.
Apa kabarnya? Pasti luar biasa bukan,
Pada kesempatan kali ini kami UKM PalComTech Open Source akan berbagi artikel tentang “Mengenal Tentang Kabel LoopBack”. Sebelumnya kita hanya mengenal 2 jenis kabel LAN (UTP) yaitu kabel straight dan kabel cross, namun kita sedikit asing dengan kabel LoopBack .
Tahukah kamu apa itu Kabel LoopBack? Kabel Loopback adalah kabel LAN (UTP) yang di modifikasi untuk menyambungkan sebuah PC tanpa harus menyambungkan ke jaringan. Kabel ini sama seperti virtual jaringan. Kabel LoopBack sering digunakan untuk simulasi koneksi LAN Card pada jaringan LAN, serta untuk keperluan running aplikasi yang memerlukan koneksi LAN. Contohnya untuk running aplikasi VMWARE atau software virtualisai yang lain, serta untuk simulasi menjalankan aplikasi Webserver di Laptop atau Komputer.
Fungsi Kabel Loopback adalah untuk mengubah koneksi modem USB agar terbaca sebagai koneksi via LAN atau kabel.
Lalu, tahukah kamu bagaimana cara membuat kabel LoopBack?
Bahan yang diperlukan adalah :
- 1 buah Konektor RJ-45
- Kabel LAN (UTP) minimal 20 cm
- Tang Krimping
Langkah :
- Pasang konektor RJ45 pada kabel LAN dengan urutan kabel dimulai dari kiri ke kanan, posisi melihat konektor dengan bagian tembaga menghadap ke atas dengan susunan warna kabel no. 1,2,3,6 (misal 1= Orange Putih, 2=Orange, 3=Hijau Putih, 6=hijau).
- Kemudian pada ujung kabel yg satunya lagi yang tidak terpasang konektor lilitkan tembaga kabel ingat tembaganya bukan kabel yang masih ada kulit urutan no.1 dengan no.3 , no dengan no.6 atau warna kabel OP dengan HP dan Orange dengan hijau, sedangkan untuk kabel lain biarkan saja sampai di langkah ini kabel Loopback telah selesai dan kabel LAN yang tadi di pasang konektor RJ45.
- Setelah selesai tinggal coba kabel Loopback di komputer atau laptop dan cek icon LANnya apakah statusnya sudah connected
- Jika statusnya sama seperti diatas berarti kabel Loopback sudah jadi namun jika statusnya masih masih Disconnect , silahkan cek kembali kabelnya mungkin ada yang salah dalam pemasangan pada konektor RJ45.
Sekian dulu artikel dari kami UKM Palcomtech Open source semoga bermanfaat dan selamat mencoba. sampai ketemu di artikel kami selanjutnya . Salkomsel ^_^
Penulis : Yesi Wayan Syahfitri (UKM PalComTech Open Source)
Galeri Foto :
The post Mengenal Tentang Kabel LoopBack by UKM PalComTech Open Source appeared first on Student Portal PalComTech.