STMIK dan Politeknik PalComTech membuka kesempatan kepada mahasiswa STMIK dan Politeknik PalComTech untuk mendapatkan beasiswa PPA (Peningkatan Prestasi Akademik).
Persyaratan Pengajuan :
- Terdaftar sebagai mahasiswa aktif pada jenjang S1 dan D3
- IPK minimal 3.00.
- Untuk jenjang S1 minimal sedang menempuh semester 2 dan maksimal semester 6.
- Untuk jenjang D3 minimal sedang menempuh semester 2 dan maksimal semester 4.
- Tidak sedang menerima beasiswa dari sumber lain.
Bagi mahasiswa-mahasiswi STMIK dan Politeknik PalComTech yang berminat untuk mengajukan beasiswa PPA (Peningkatan Prestasi Akademik) dapat melakukan pendaftaran dengan cara :
- Download form pendaftaran beasiswa di sini
- Download surat pernyataan
- Cetak form tersebut, isi data dengan sebenar-benarnya
- Tempel pas photo ukuran 4×6 di bagian yang sudah disediakan
- Tempel materai 6.000 pada form pendaftaran dan surat pernyataan
- Scan form pendaftaran beasiswa yang telah diisi tersebut
- Isi form pendaftaran online di sini
- Isi data dengan sebener-benarnya serta lampirkan semua dokumen yang dibutuhkan
Pendaftaran paling lambat tanggal 14 April 2020
Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi bagian kemahasiswaan.
Demikian informasi yang dapat kami sampaikan. Terima kasih.
The post Pengumuman Pengajuan Beasiswa PPA tahun 2020 appeared first on Student Portal PalComTech.